Posted by : Unknown
April 24, 2014
3R Tree |
Ada beberapa cara menangani pengurangan sampah yang lebih
dikenal dengan prinsip 3R meliputi kegiatan:
1.
Reduce (Mengurangi)
Kegiatan mengurangi sampah, tidak akan mungkin menghilangkan sampah secara
keseluruhan tetapi secara teoritis aktivitas ini akan mengurangi sampah dalam
jumlah yang nyata. Oleh karena itu kita harus mengurangi pengunaan bahan atau
barang yang kita gunakan dalam aktivitas kita sehari-hari, karena semakin
banyak kita menggunakan bahan atau barang, maka akan semakin banyak sampah yang
dihasilkan. Mengurangi produksi sampah dapat dilakukan dengan cara :
ü Menggunakan
bahan atau barang yang awet.
ü Mengurangi
penggunaan barang sekali pakai.
ü Mengurangi
belanja barang yang tidak terlalu dibutukan.
ü Merawat dan
memperbaiki pakaian, mainan, perkakas dan peralatanrumah tangga
daripada menggantinya dengan yang baru.
ü Menggunakan kantong plastik (kresek) 3 sampai 5
kali untuk berbelanja.
2.
Reuse (Memakai kembali)
Sebisa
mungkin pilihlah barang- barang yang bisa dipakai kembali, hindari pemakaian
barang yang sekali pakai, hal ini dapat memperpanjang waktu pemakaian barang
sebelum menjadi sampah. Pemakaian kembali barang bekas tanpa harus memprosesnya
dulu seperti :
ü Memanfaatkan
barang kemasan menjadi tempat penyimpanan sesuatu.Sepertibotol plastik, botol
kaca masih dapat dipergunakan kembali untuk keperluan lainnya. Contohnya botol
plastik digunakan sebagai tempat bibit tanaman.
ü Menggunakan
bahan yang bisa dipakai ulang daripada yang sekali buang, sebagai misalnya :
membeli batere yang dapat diisi ulang daripada batere sekali buang.
3.
Recycle (Mendaur ulang)
Sebisa
mungkin barang - barang yang sudah tidak berguna lagi, bisa didaur ulang, tidak
semua barang bisa didaur ulang namun saat ini sudah banyak industri formal yang
memanfaatkan sampah menjadi barang lain. Sampah anorganik yang masih memiliki nilai
ekonomis yang dapat didaur ulang (misalnya : kertas, plastik, gelas, kaleng,
botol, sisa kain), dilakukan pengepakan kemudian dijual kepada pengepul sampah
sedangkan sampah anorganik yang tidak dapat dimanfaatkan lagi dibuang ke TPA.